Berita
Penyerahan SK CPNS T.A 2018 secara simbolis
Sekretaris Daerah Kota Manado Micler Crusva Semuel Lakat, SH, MH menyerahkan secara simbolis Surat Keputusan Walikota Manado tentang Pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dilingkungan Pemerintah Kota Manado Tahun Anggaran 2018 pada Apel Kerja Perdana bulan April 2019 di Lapangan Sparata Tikala Manado. CPNS yang mewakili sebanyak 177 CPNS yang lulus seleksi CPNS Pemerintah Kota Manado antara lain dr. Tirsa Paparang dan Marco Sumarandak, ST.